oleh

Kapolsek Poncokusumo : Saya Tidak Menyerahkan Ke Danramil

Detik Bhayangkara.com, Kab. Malang-  Dalam pemberitaan sebelumnya, diinformasikan terdapat pertambangan jenis sirtu di desa Ngadireso kecamatan Poncokusumo, dan saat awak media konfirmasi kepada Kapolsek Poncokusumo, AKP Okta Panjaitan terucap bahwa yang memperkenalkan dirinya dengan Febri (pengusaha Pertambangan) adalah Danramil, sehingga konfirmasi Danramil.

Kepada awak media ini, Kapolsek Poncokusumo (15/3/2019) meluruskan bahwa dirinya tidak pernah mengatakan menyerahkan kepada Danramil, kalau yang memperkenalkan kepada saya Danramil jawabnya ya, tapi saya tidak menyerahkan penanganan hal ini.

” kalau yang memperkenalkan kepada saya Danramil jawabnya ya, tapi saya tidak menyerahkan penanganan hal ini, ini berita gak benar,” ucapnya.

Ditambahkan Kapolsek, Saya sudah menanyakan ke Pak Kades, dan dijawab sama pak Kades tidak ada kegiatan pertambangan disana.

Namun pernyataan berbeda disampaikan oleh Kepala Desa (Kades) Ngadireso, Mugi yang mengatakan via selulernya (15/3/2019) bahwa, tidak pernah dihubungi oleh Kapolsek.

” mboten nate dihubungi, langsung koordinasi mawon sama pak Febri (tidak pernah dihubungi, langsung koordinasi saja sama pak Febri, Red),” ungkapnya. (Red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed