oleh

Pleno Terbuka Tingkat Kecamatan Modayag Kabupaten Bolaang Mongondow Timur Aman Dan Terkendali

Detik Bhayangkara.com, Boltim- Penghitungan suara Pleno di kecamatan Modayag dihadiri oleh semua saksi parpol, dan 47 TPS, (27/4/2019).

Camat modayag Uyun Pangalima.Spd, mengatakan, Pleno ditingkat PPK mulai dilakukan sejak Hari Sabtu sampai  hari ini kedepan. Ia berharap tidak ada kendala, tetap dalam keadaan aman dan damai.

“Kita berharap pleno berjalan dengan lancar. Sukses dan tidak ada kendala, dan semua berjalan dengan lancar,” ujarnya.

Camat Modayag, menyampaikan terimah kasih banyak kepada Polsek Modayag yang telah menyiapkan personil dalam rangka pengamanan pleno terbuka penghitungan suara di PPK. Personil tersebut akan mengamankan selama pleno berlangsung, yang sesuai dengan jadwal yang ditetapkan oleh KPU Boltim.

 

“Kita berharap dalam rapat pleno ini semuanya berjalan dengan baik, aman dan lancar, serta damai,” tuturnya.

Camat  juga menghimbau kepada seluruh masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Modayag terutama  untuk bersama-sama dengan Polri menjaga Kamtibmas pleno tersebut.

“Tidak hanya dari Polri, kami juga ada teman dari Panwas, TNI tetap meminta dukungan dari masyarakat untuk menjaga situasi diwilayah hukum Polsek Modayag,” ucapnya.

Sementara itu situasi terkini di Modayag, mulai dari pemungutan suara kemarin sampai pada pleno hari ini masih dalam keadaan yang aman terkendali.

“Semoga ini tetap berlanjut sampai pada pleno selesai ,” tuturnya.

Sementara itu, Panwaslu Marcus E Runtuh mengatakan, sesuai dengan pantauan selama dilapangan, mulai dari pemungutan suara sampai pada pleno belum ditemukan adanya pelanggaran, ataupun kendala.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada pihak kepolisian, TNI, Kecamatan yang sudah membantu dan bersama-sama mensukseskan pemilu 2019 di Modayag. Sehingga semuanya berjalan dengan baik,” tutupnya. (fadly)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed