Detik Bhayangkara.com, Bojonegoro – Kasubag Humas Polres Bojonegoro AKP Sri Ismawati menghadiri acara tasyakuran kantor Sekretariat Forum Wartawan Bojonegoro (FWB) yang di gelar di panggung terbuka lapangan Desa Pacul jalan Panglima Polim Bojonegoro, pada Rabu (31/7/2019) sekitar 13.00 wib hingga selesai.
Tasyakuran FWB tersebut di kemas dengan jagong bareng yang bertemakan ‘Pentingnya Sinergitas Wartawan Dengan Penegak Hukum’ dan juga di hadiri oleh Ketua Pengadilan Negeri beserta Humas Pengadilan Negeri Bojonegoro, Kasad Reskrim beserta Kasubag Humas Polres Bojonegoro, 20 media cetak dan online, para Netizen Bojonegoro, LSM, Mediator FWB dan juga tokoh masyarakat Desa setempat
Disela acara, Kasubag Humas Polres Bojonegoro AKP Sri Ismawati menjelaskan bahwa, pekerjaan wartawan adalah pekerjaan yang sangat mulia karena hasil-hasil jurnalistiknya bisa memberikan edukasi ataupun informasi yang positif kepada masyarakat sehingga dari hasil jurnalistiknya akan menjadikan kesadaran bagi masyarakat Bojonegoro tentunya.
“Pekerjaan wartawan ini adalah pekerjaan yang mulia, karena dari hasil jurnalistiknya bisa memberikan edukasi ataupun informasi yang berdampak positif kepada masyarakat,” jelasnya.
Masih AKP Sri Ismawati, dengan kehadiran rekan-rekan wartawan bisa juga menjadikan Kamtibmas yang ada di wilayah Bojonegoro ini lebih mantap. Dalam arti orang yang kehilangan sepeda motor bisa berkurang, orang yang kebakaran rumahnya itu juga berkurang, orang yang bunuh diripun juga berkurang, kemudian orang yang KDRT juga bisa berkurang.
“Sinergitas seperti ini yang kita butuhkan, kerjasama yang memberikan berita-berita positif,” pungkasnya. (Ras)
Komentar