oleh

Tour Danau Singkarak Merupakan Balap Sepeda Level Internasional dan Ajang Balapan Paling Bergengsi Perdana Melewati Kerinci

-daerah-3,469 views

Detik Bhayangkara.com, Kerinci–  Ajang balapan sepeda paling bergengsi disepanjang sejarah Kabupaten Kerinci untuk level balapan Internasional, tepatnya di acara Tour de Singkarak (TDS) tahun 2019 dengan panjang Lintasan 82,9 km, dan diikuti oleh 75 pembalap di tambah dengan pembalap lokal, disambut dengan sangat antusias oleh Masyarakat Kerinci, Khususnya di daerah Kecamatan Siulak dan Siulak Mukai.

Antusias masyarakat terlihat dari keramaian orang-orang di sepanjang jalan lintasan di setiap desa, seperti yang terlihat didesa Mukai Sebrang, Telaga Biru dan sekitarnya, jumat (08/11/19), yang dipenuhi oleh kerumunan masyarakat dari semua kalangan dan berbagai usia.

Menunggu kedatangan para pembalap yang akan melintas di wilayah itu, masyarakat dihibur oleh para seniman musik tradisional ( suling Bambu )yang merupakan musik khas Kabupaten Kerinci dan salah satu budaya asli kabupaten kerinci, serta berbagai aneka makanan dari hasil industri rumahan asli masyarakat siulak khususnya yang telah di persiapkan sebelumnya oleh pihak kecamatan yang bekerja sama dengan masyarakat.

Camat Siulak Mukai Haidir  saat ditemui oleh awak media ini  mengatakan, saya mewakili seluruh masyarakat Siulak Mukai Khususnya mengucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati Kerinci (Adi Rosal )yang telah sukses membuat nama Kabupaten kerinci mendunia di skala internasional melalui acara TDS ini.

”kami atasnama masyarakat kerinci sangat mengapresiasi acara akbar ini, karena dengan adanya acara seperti ini tentunya nama Kabupaten Kerinci akan lebih mendunia dari sebelumnya,” ucapnya.

Dengan, imbuhnya, semua ciri khasnya seperti contohnya pada budaya, alamnya, tradisinya serta kuliner khas Kerinci, dan semoga dengan adanya acara TDS ini juga dapat meningkatkan minat generasi muda Kerinci sehingga akan terciptanya pembalap handal yang dapat kita banggakan bersama.

”dan kami atas nama masyarakat sangat berharap event seperti ini dapat terus berlanjut untuk masa-masa yang akan datang,” harap Camat Siulak Mukai ini.

Acara perdana balapan bergengsi ini melewati lintasan wilayah Kabupaten kerinci yang di awali dengan Greand Star etape 7 rute Air Terjun Telun Berasap, dan finish di Danau kerinci yang sekaligus menandakan acara TDS tersebut Telah usai dan berlangsung dengan Sukses.

Kesemuanya dari rangkaian acara itu dapat terselenggara dan sukses berkat kerja keras dari Pemda Kerinci di bawah pimpinan Adi Rosal selaku Bupati kerinci yang telah membuktikan bahwa dirinya memang mampu memperjuangkan untuk Kerinci lebih baik. (DM)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed