Detik Bhayangkara.com, Cisauk Tangerang- Demi mempererat tali silaturahmi antara Kepolisian dengan masyarakat, Waka Polres TangSel, Kompol Didik Putra Kuncoro S.ik beserta Kapolsek Cisauk, AKP Rolando V.A Hutajulu SH MH dan jajaran anggota Polsek Cisauk melakukan kegiatan Jum’at keliling pada, Jum’at (29/11/2019), 11.53 WIB s/d.12.30 WIB, bertempat di Masjid. Al Muttaqin Kp. Kadumangu RT. 09/03 Desa Dangdang, Kec. Cisauk Kabupaten Tangerang.
Masjid yang dikunjungi untuk Sholat Jum’at Keliling adalah Masjid Al Muttaqin, yang mana di desa tersebut akan melaksanakan Pilkades Serentak se Kecamatan Cisauk Periode 2019-2025 untuk menyampaikan pesan pesan Kamtibmas.
Hadir pada Solat Jumat Keliling sbb :
– AKP Rolando V.A Hutajulu, SH, MH (Kapolsek Cisauk)
– IPTU Istiamin (Waka Polsek Cisauk)
– IPDA Edy Ependi (Kanit Patroli Polsek Cisauk)
– H. Muklis (Ketua DKM Al Muttaqin)
Khotbah Jum’at di sampaikan oleh Ustazd Yaya, dengan jumlah jemaah sekitar 250 orang.
Waka Polres Tangerang Selatan, Kompol Didik Putra Kuncoro S.ik dalam sambutan dan pesan pesan Kamtibmas mengatakan, Saya sangat berterima kasih kepada Ketua DKM, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan para jemaah yang telah memberikan kesempatan saya untuk memperkenalkan diri sekaligus menyampaikan pesan-pesa kamtibmas.
”Saya Kompol Didik Putra Kuncoro, S.IK, jabatan Waka Polres Tangerang Selatan, saya baru menjabat kurang lebih selama 3 bulan,” ucapnya.
Saat ini, imbuhnya, kita sedang melaksanakan pesta demokrasi di tingkat desa, yaitu pemilihan Kepala Desa dan saat ini sudah memasuki masa tenang, dari serangkaian yang telah dilewati 2 bulan yang lalu, dan pemilihan akan dilaksanakan pada tanggal 1 Desember 2019.
”Desa Dangdang salah 1 dari 20 desa yang ada di wilkum Tangerang Selatan yang melaksanakan Pilkades, mari laksanakan pesta demokrasi di Desa Dangdang ini dengan jujur dan adil, untuk Desa Dangdang Sendiri ada 3 calon dan hanya 1 calon yg akan terpilih, Siapapun yg terpilih kita harus hormati hasilnya,” ujar Didik.
Sampaikan salam kami kepada teman, kerabat, keluaraga dan saudara-saudara kami dari Polres Tangsel dan Polsek Cisauk, siap mengamankan jalannya Pilkades, mari jaga kampung kita ini senantiasa dirahmati Allah SWT dan semoga pemilihan Kepala Desa serentak ini berjalan dengan aman, tentram dan damai.
Pada pelaksanaan Sholat Jum’at Keliling yang dilaksanakan oleh Waka Polres Tangerang Selatan di Masjid Al Muttaqin di Kp. Kadumangu Setu Rt 09/03 Desa Dangdang Kecamatan Cisauk Kabipaten Tangerang, hadir salah satu Calon Kepala Desa Dangdang No. Urut 1 bernama Supena. ( Toni )
Komentar