oleh

Kapolsek Baru, Gebrakan Baru

Detik Bhayangakara.com, Konsel- Meskipun usianya baru beberapa hari menjabat Sebagai Kapolsek Ranomeeto, namun Kapolsek Ranomeeto, Iptu Junaedi mempunyai terobosan dan gebrakan dalam upaya memutus virus Covid-19 di wilayah hukumnya.

Ketika ditemui awak media dilokasi pencegahan perkembangan covid-19, Senin, (20/04/2020) Sekitar 10.00 wita, Iptu Junaedi mengatakan bahwa, sinergitas antara pers dan kepolisian mutlak diperlukan.

“Media massa sebagai lembaga sosial memiliki tanggung jawab yang besar, untuk mengembangkan masyarakat kearah yang lebih maju,” ujarnya saat menemui awak media di pintu gerbang pertigaan yang menghubungkan antara kota Kendari, kabupaten Konawe Selatan dan kabupaten konawe.

Menyinggung upaya pemerintah dalam upaya pencegahan dan memutus rantai perkembangan covid-19, masyarakat diharapkan dapat mematuhi aturan pemerintah dan mendengarkan anjuran kesehatan.

“Kita harapkan semua warga yang keluar rumah, baik yang memakai kendaraan roda dua ,roda empat ataupun pejalan kaki tetap memakai masker,”harapnya.

Diketahui,walaupun masih terbilang baru menduduki jabatan selaku Kapolsek Ranomeeto, baru berjalan
Sekitar sepuluh hari, namun Iptu Junaedi langsung mengadakan upaya terobosan dengan lebih mengintensifkan langkah pengamanan di wilayah hukum Polsek Ranomeeto.

Sebutlah diantaranya kegiatan sekelompok anak-anak muda yang memanfaatkan jalan umum, dengan dalih memperbaiki jalan akibat rembesan tanah yang terkikis air dari pegunungan, mereka melakukan pungutan kepada setiap pengendara yang melewati jalan tersebut.

“Itu bukan tugas mereka tapi tugas pemerintah, kalau pemerintah mengatakan kita perbaiki, yah kita turun perbaiki bersama,” katanya.

Kapolsek sendiri memang bukan orang baru diRanomeeto. Secara kebetulan Kapolsek adalah berasal dari kecamatan Ranomeeto sendiri.

“Jadi tepat kalau beliau ditugaskan sebagai Kapolsek Ranomeeto,” ujar salah seorang warga yang enggan dituliskan namanya. Begitulah rutinitas Kapolsek beserta jajarannya melaksanakan kegiatan penanggulangan covid-19 setiap harinya yang dibantu oleh aparat TNI/Para Babinsa, BPBD, Dishub,dan Dinkes bekerjasama dengan pihak Pemkot kota Kendari yang bertugas dijalur yang berbeda.

Pantauan awak media Detik Bhayangkara menunjukan pelaksanaannya berjalan aman dan lancar. Semua pengendara berhenti sejenak guna melakukan penyemprotan disinfektan yang dilakukan oleh petugas yang berkompeten.

Selanjutnya, Kapolsek Ranomeeto sangat mengharapkan koordinasi yang baik dalam mengangkat berita dan harus akurat.

“Kepercayaan itu menjadi kunci keberhasilan dalam menjalankan tugas,” pungkasnya sembari mengundang wartawan Detik Bhayangkara guna datang kembali dengan tujuan bertemu dengan kasi Humas Polsek Ranomeeto, Aipda Harlin,” sebut salah seorang anggotanya yang dibenarkan oleh Kapolsek.

Sayangnya pertemuan dengan Kasi Humas gagal, kabarnya sedang sakit. (Jusrin Damiu)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed