oleh

Sinergitas Polri, Bakti Sosial Beras Pada Warga yang Membutuhkan

Detik Bhayangkara.com, Bangkep – Jajaran Polres Bangkep membagikan beras kepada warga di Kabupaten Banggai Kepulauan ( Bangkep ) dan Kabupaten Banggai Laut ( Balut) yang membutuhkan akibat dampak dari Covid-19.

Beras Bantuan Polri 5 kg / KK sejak tanggal 19 Desember 2020 sudah dibagikan oleh Bagsumda Polres Bangkep kepada para Kapolsek jajaran Polres Bangkep yang bertempat di Aula Endra Darmalaksana Polres Bangkep.

Kapolres Bangkep, AKBP. Reja A. Simanjutak, SH, SIK, MH menjelaskan, saat ini masa pandemi korona belum berakhir. Akibatnya banyak masyarakat yang terdampak dari segi ekonomi.

”Masyarakat di Bangkep dan Balut juga pasti banyak yang kesusahan. Apalagi warga yang sudah miskin, pasti sangat merasakan sekali dampak dari pandemi korona ini,” ucap Kapolres.

Menurut Kapolres, ekonomi mereka sudah lemah menjadi lebih menderita. Untuk itu pimpinan Polri merasa peduli untuk membagikan dan memberikan beras 5 kg/ kk ini pada warga miskin di Bangkep dan di Balut.

”Pemberian bantuan sosial berupa beras ini sudah akan mencapai 100 %,“ ungkapnya.

”Kita berharap bersama-sama semoga pandemi covid-19 ini akan di temukan vaksinnya dan kita semua bisa beraktifitas dengan normal kembali,” tandas Kapolres Bangkep. ( Agus )

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed