Detik Bhayangkara.com, Bangkep – Kebakaran rumah warga yang terjadi di Desa Bongganan pada minggu 07 Februari 2021 , mendapat perhatian dari Kapolres Bangkep Akbp. Reja A. Simanjuntak SH.SIK.MH
dengan menyalurkan bantuan sembako pada warga bongganan yang mengalami musibah lewat “Program Polres Bangkep Peduli Bencana” pada, Selasa (09/02/2021).
Akbp. Reja A. Simanjuntak SH.SIK.MH yang melepas Tim Polres Bangkep di halaman Mako Polres Bangkep tadi pagi mengatakan, kali ini bantuan dari Personil Polres Bangkep kita salurkan pada warga musibah kebakaran di Bongganan.
“Bantuan ini tidaklah seberapa tetapi bisa meringankan beban pada mereka,” ucapnya.
Setelah itu Wakapolres Bangkep, Kompol I Made Dharma dan para kabag serta beberapa perwira dan mobil dinas yang memuat bantuan sembako bergerak dan menuju ke tempat pengungsian warga, di gedung bulutangkis milik Hj. Mat di Bongganan.
Kedatangan Rombongan Wakapolres Bangkep dan Rombongan yang membawa sembako membuat warga sekitar gedung bulutangkis dan 10 KK (Kepala keluarga) yang terkena musibah kebakaran yang berada dalam gedung merasa terharu.
Setelah berada dalam gedung pengungsian, Wakapolres Bangkep lalu memberikan bantuan sumbangan berupa sembako pada salah satu perwakilan korban kebakaran yakni Yolanda.
“Terimakasih pada Kapolres Bangkep dan Rombongan, yang sudah membantu meringankan beban kami,” ujarnya. ( Agus )
Komentar