Detik Bhayangkara.com, Sanggau – Kecelakaan tunggal yang terjadi dijalan lintas Sanggau–Sekadau, desa Penyeladi Kabupaten Sanggau, dini hari sekitar 05:00 WIB.
Mobil Dump Truk bermuatan pupuk bernopol KB 8066 BL yang akan diantar keperusahaan mengalami kecelakaan di DON Penyebrangan milik PT. ASP, Rabu (24/02/2021).
kecelakaan tersebut mengakibatkan sang sopir mengalami luka berat sehingga dilarikan kerumah sakit MT Djaman Kabupaten Sanggau.
Menurut keterangan warga yang tidak mau disebut namanya mengatakan, kejadian tersebut sekitar Pukul 00:05 WIB dini hari.
“Dump Truk yang membawa material tersebut mengalami rem blong sehingga sopir tidak bisa mengendalikan mobil yang dikendarainya,” pungkasnya. (Peru Artiadi)
Komentar