oleh

Polres Parimo dan Polsek Jajaran Rutin Pengamanan Ibadah Minggu di Gereja

-daerah-12,158 views

Detik Bhayangkara.com, Parmout – Polres Parigi Moutong dan Polsek jajaran rutin melaksanakan pengamanan ibadah Minggu di gereja-gereja yang ada di seluruh kabupaten Parigi Moutong, (28/3/2021).

Kapolres Parigi Moutong, AKBP Andi Batara Purwacaraka, SH, SIK kepada media ini mengatakan, telah memerintahkan anggotanya dalam hal ini Personil Sat Sabhara dan Sat Lantas Polres Parigi Moutong termasuk Polsek jajaran agar secara intensif dan rutin melaksanakan pengamanan setiap kegiatan ibadah, baik itu ibadah agama Islam, agama Nasrani agama Hindu maupun agama lainnya yang diakui oleh Republik Indonesia.

“Sehingga kegiatan ibadah agama apapun dapat berlangsung dengan aman tertib lancar dan hikmat,” ucapnya.

Dari pantauan media ini, nampak kegiatan pengamanan ibadah minggu di gereja gereja seluruh Kab Parigi Moutong oleh Sat Sabhara Polres Parigi Moutong yang dipimpin langsung oleh Kasat Sabhara, AKP I Wayan Boni Patius, SH dipimpin langsung oleh masing-masing dengan mengerahkan sebanyak 1 regu personil dalam setiap gereja.

Kapolres Parigi Moutong berharap, dengan kegiatan patroli tersebut, masyarakat dapat melaksanakan ibadah dengan tenang dan tentram.

“Mengimbau kepada masyarakat dapat berpartisipasi bila mengetahui atau melihat hal hal yang mencurigakan agar segera melaporkan ke aparat Polri dan TNI setempat, untuk mencegah terjadinya aksi teror atau tindakan kriminal lainya,” imbaunya. ( Agus )

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed