oleh

Kapolsek Kasiman Kawal Program Vaksinasi di Puskesmas Batokan Kasiman

Detik Bhayangkara.com, Bojonegoro – Sebanyak 8 Desa di Kecamatan Kasiman serbu vaksinasi yang dilaksanakan di Puskesmas Desa batokan Kecamatan Kasiman (7/11/2021).

Masyarakat sangat antusias untuk mengikuti Vaksinasi yang di laksanakan di Puskesmas Kasiman, dan jenis Vaksin yang di berikan kepada masyarakat jenis Sinovac,dan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 masyarakat rela mengantri menunggu gilirannya.

Salah seorang warga Kasiman yang enggan disebutkan namanya, saat ditemui awak media mengaku senang dan terima kasih atas pelaksanaan vaksin tersebut.

“Terima kasih kepada Pemerintah Desa dan Pemerintah pusat, untuk mensukseskan program vaksinasi,” ucapnya.

Kementerian Kesehatan juga memperbarui aturan mengenai pelaksanaan program vaksinasi dalam rangka penaggulangan Pandemi Covid-19 untuk meningkatkan cakupan program vaksinasi nasional dalam ketentuan ini, tertuang dalam peraturan menteri Kesehatan nomor 18 rahun 2021 yang di sahkan oleh menteri Kesehatan pada tangal 28 Mei 2021 mengganti kan Peraturan menteri Kesehatan nomor 10 tahun 2021 dengan jumlah perubahan dan menyesuaikan situasi dan kondisi saat ini.

Kapolsek Kasiman, AKP Akat Sunaryo yang di temui awak media Detik Bhayangkara di kantornya menerangkan bahwa, program vaksinasi di fokuskan hari ini, di Puskesmas di Desa batokan kecamatan Kasiman untuk umum dan jenis Vaksin yang gunakan oleh pihak puskesmas adalah jenis Sinovac.

“Kegiatan vaksinasi Alhamdulilah berjalan dengan lancar hari ini, kita bisa memvaksin sebanyak 300 kepada masyarakat yang hadir di puskesmas,” tandasnya. (Tris)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *