Detik Bhayangkara.com, Kab. Bogor -Pekerjaan Peningkatan Jalan Jagatamu – Baged Kecamatan Cariu Kabupaten Bogor yang dikerjakan oleh salah satu PT yang mendapatkan pekerjaan tersebut dinilai tidak profesional dalam melaksanakan pekerjaan, bahkan terkesan asal-asalan, bahkan seolah adanya pembiaran dari pihak konsultan pengawas dan Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang Provinsi Jawa Barat.
Kritik masyarakat pun dinilai hanya di tanggap setengah hati, setelah beberapa waktu lalu dikritisi oleh beberapa elemen masyarakat yang dimuat salah satu media online, kini sub pekerjaan berbeda yang diduga tidak sesuai.
“Bahu jalan biasanya menggunakan agregat, koq ini hanya ditimbun tanah merah saja,” ucap Suryadi Rahmat warga Cariu melalui pesan aplikasi WhatsApp, Senin (25/10/21).
Lanjutnya, hal itu sudah pernah kami tanyakan kepada pak mul selaku pengawas dari UPTD Pengelolaan Jalan dan Jembatan Wilayah Pelayanan 1 Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang Provinsi Jawa Barat, tapi tidak adanya jawaban, bahkan pelaksana dari PT itu pun enggan untuk menemui.
“Padahal kami ini menuntut pekerjaan rapih dan sesuai dengan spek yang ada, karena ini kan merupakan akses jalan ke wilayah kami,” ungkap Suryadi Rahmat.
Kami hanya meminta, pembangunan jalan di wilayah kami ini bagus, dan adanya keterbukaan terhadap warga yang mempertanyakan tentang jalannya pekerjaan tersebut,” pungkasnya. ( Abet/ Ade Omen)
Komentar