oleh

Penganugrahan Pelaksanaan SAKIP dan Reformasi Birokrasi

-daerah-1,675 views

Detik Bhayangkara.com, Kediri – Patut diapresiasi Dinas Peternakan (Disnak) Provinsi Jawa Timur, berkat etos kerja yang tinggi dari seluruh bagian dan pegawai yang ada sehingga berhasil mendapat prestasi dalam penerapan sistem akuntabilitas kinerja instansi pemerintah (SAKIP) dilingkungan pemerintah provinsi Jawa timur dengan predikat Kategori “A ” (Memuaskan).

Menurut sumber Disnak Jatim mengatakan, bahwa pada 27 Oktober 2021 kemarin Disnak Jatim meraih lagi penghargaan SAKIP yang mana penyerahan penghargaan tersebut dilakukan langsung oleh Ibu Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa. Disnak Jatim mendapat penghargaan dengan kategori “A” (Memuaskan).

“Penghargaan tersebut bisa diraih atas prestasi Disnak Jatim dalam penerapan sistem akuntabilitas kinerja instansi pemerintah (SAKIP) dilingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, ” terangnya.

Dijelaskan, SAKIP adalah Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintahan, dimana sistem ini merupakan integrasi dari sistem perencanaan, sistem penganggaran dan sistem pelaporan kinerja, yang selaras dengan pelaksanaan sistem akuntabilitas keuangan. Dalam hal ini, setiap organisasi diwajibkan mencatat dan melaporkan setiap penggunaan keuangan negara serta kesesuaiannya dengan ketentuan yang berlaku.

SAKIP berasal dari Inpres No.7 Tahun 1999 tentang Akuntabilitas Instansi Pemerintah dimana didalamnya disebutkan mewajibkan setiap Instansi Pemerintah sebagai unsur penyelenggara Pemerintahan untuk mempertanggungjawabkan pelaksanaan tugas pokok, dipandang perlu adanya pelaporan akuntabilitas kinerja instansi Pemerintah.

Bagi seorang pimpinan atau kepala daerah, SAKIP akan berguna untuk bisa mengukur setiap pembangunan atau kinerja yang dilakukan masing-masing Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Selain itu, sistem ini bisa juga dijadikan sebagai tolak ukur untuk mempertanggungjawabkan anggaran yang telah digunakan untuk pembangunan daerah. (RD)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed