oleh

PGRI Kabupaten Demak Gelar Jalan Sehat HUT PGRI Ke -77 Dan Hari Guru Nasional Tahun 2022

-daerah-11,518 views

Detik Bhayangkara.com, Demak – Dalam rangka Hari Ulang Tahun ( HUT ) Persatuan Guru Republik Indonesia ( PGRI ) Ke -77 dan Hari Guru Nasional ( HGN)Tahun 2022, PGRI Kabupaten Demak menggelar ” Jalan Sehat “ yang di pusatkan di Halaman Gedung Kesenian Tembiring Demak, Minggu ( 13 /11/2022) 07.30 WIB sampai Selesai.

Gelar “Jalan Sehat ” disamping dalam Rangka HUT PGRI dan Hari Guru Nasional tahun 2022 Kabupaten Demak ini juga sebagai upaya memasyarakatkan olah raga jalan sehat bagi guru – guru dan sebagai kiat untuk menyehatkan para guru melalui olah raga murah jalan sehat yang diikuti oleh guru – guru Paud,TK,SD/MI,SMP/MTs,SMA,SMK,MAN,calon guru, maupun tenaga kependidikan se-Kabupaten Demak lebih kurang 10 ribu sampai 12 ribu peserta jalan sehat ini.

Jalan Sehat ini dihadiri oleh, Bupati Demak ( dr. Eisti’anah,SE.), Sekda,
(Drs.Eko Pringgolaksito,M.Si.), Plt.Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan ( Drs. Subkhan,M.M.)Kepala Kemenag.(Drs. Ahmad Muhtadi,M.Pdi), Sekretaris Umum PGRI Jawa Tengah (Drs.Wahadi,M.H), Ketua PGRI Kabupaten Demak ( H. Sapon, S.Pd,M.Pd ), Pengurus PGRI Tingkat Kecamatan, Tingkat Ranting seluruh Kabupaten Demak.

Bupati Demak Dr. Esti’anah, S.E dalam sambutannya menyampaikan, ucapan terima kasih kepada seluruh anggota PGRI kabupaten Demak yang telah mengabdikan mencetak para generasi penerus kita semua, khususnya di Kabupaten Demak.

“Sehingga kita bisa mendidik para anak – anak didik, dan tentunya bisa mencapai Indonesia Emas di 2040 nanti,” tuturnya.

Dirinya juga mengucapkan, selamat Hari PGRI dan Hari Guru Nasional ke -77 kepada para guru ke Kabupaten Demak dengan meneriakkan yel-yel penyemangat saat akan memberangkatkan peserta jalan sehat, dengan mengibaskan bendera start, Hidup Guru… Hidup,Hidup PGRI….Hidup dengan penuh gegap gempita dari para guru menyambut ucapan yel… yel… dari bupati.

“Solidaritas…. Yes…!!!,” akhir sambutannya.

Adapun gelar jalan sehat ini diawali dari Depan Gedung PGRI Kabupaten Demak mengambil rute menuju jalan Sultan Fatah belok ke arah Alun – alun Simpang Enam Demak, belok kiri Telkom atau SDN Bintoro 2, belok ke arak Kodim /0716 Demak, belok kanan menuju jalan protokol ke jalan Sultan Fatah melalui jl. Kyai Turmudzi menuju ke tempat Finish seperti awal start keberangkatan di Gedung Kesenian Tembiring Demak

Jalan Sehat ini menyediakan berapa hadiah yang menarik agar para guru baik yang negeri maupun yang swasta ikut berperan aktif menyemarakan serta mensukseskan HUT PGRI ke -77 dan Hari Guru Nasional Tahun 2022 yakni dengan hadiah utama 1 buah Sepeda Motor Revo,2 buah kulkas, 3 buah TV Led,16 buah sepeda gunung,3 buah dispenser, 3 buah kipas angin,serta doorprize lain pula yang menarik dari sponsor.

Para peserta jalan sehat setelah sampai finish, duduk sambil istirahat dengan menyaksikan dan mendengar hiburan musik karaoke di panggung kehormatan sembari dengan diselingi undian kupon berhadiah yang telah disediakan panitia. ( Adhi S )

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed