Detik Bhayangkara.com, Kabupaten Malang – Sebanyak 25 rumah porak poranda di Desa Srigonco Kecamatan Bantur akibat angin puting beliung, Sabtu (25/02/2023).
Diketahui, Desa Srigonco luasnya 811 ha , terdiri dari 3 Dusun, dan sebanyak 41 RT serta 6 RW terletak di Wilayah Malang selatan tepatnya di Kecamatan Bantur.
Kades Srigonco Didit menuturkan, telah terjadi angin puting beliung ini awalnya hujan pukul 16. 00 wib tiba tiba pukul 17.00 wib terjadi angin puting beliung yang mengakibatkan 25 rumah warga rusak.
Masih Didit menyebutkan, rincian rumah warga yang rusak antara lain, 2 rumah rusak parah, rusak sedang 4 unit rumah, sisanya rusak ringan.
“Dari Pemdes Srigonco bersama sama warga serta Muspika bergotong royong membantu korban rumah rusak akibat angin puting beliung,” ujar Didit.
Ditambahkan Didit, kita dari Pemdes Srigonco beserta pihak terkait membenahi rumah warga yang rusak ringan, contohnya atapnya genting saja yang rusak.
“Sementara bagi rumah warga yang rusak parah belum tertangani karena terbentur dana, dan saat ini kami memberitahukan ke Bupati Malang via telpon agar ada bantuan ke warganya akibat angin puting beliung,” jelasnya.
Ditambahkan, sumbangan / bansos itu di dapat dari teman BPBD, Dinsos Kab. Malang, serta bantuan personil dari Kodim 0818 Malang Batu dan Koramil Bantur dan bantuan dari Polres Malang berupa sembako.
“Personil untuk membantu bergotong royong memperbaiki rumah rumah warga yang rusak ringan dan bertahap kami akan memperbaiki rumah yang rusak parah,” tandasnya. ( RZ )
Komentar