oleh

Telan Anggaran 22 M, Jembatan BPBD Padang Pariaman Ambruk….Ada Apa ?

-headline-11,693 views

Detik Bhayangkara.com, Sumbar – Jembatan Sikabu Kayu Gadang di Kecamatan Lubuk Alung, Kabupaten Padang Pariaman ambruk, padahal jembatan tersebut baru dibangun pada 2020.

Saat itu pembangunannya dikerjakan oleh kontraktor dari PT. Maidah Rekajaya, dengan anggaran sebesar Rp  25,4 miliar dibawah Kewenangan Budi Mulya ST.MT selaku Kalaksa BPBD dimasa Kepemimpinan bupati Drs.Ali Mukhni.

Disinyalir, arus deras aliran sungai menjadi penyebab ambruknya jembatan yang menghubungkan Korong Kampung Sabalah, Nagari Balah Hilie dengan Korong Kayu Gadang Nagari Lubuak Alung, Kabupaten Padang Pariaman.

Sebelumnya jembatan kayu gadang diduga pernah ambruk hancur, juga akibat bencana alam. Kemudian pada 2020 jembatan kembali dibangun dengan bantuan dana hibah dari BNPB sebesar Rp. 22.366.720.000,- (Dua Puluh dua milyar Tiga Ratus Enam Puluh Enam Juta Tujuh Ratus dua Puluh Ribu Rupiah)

Namun Jembatan tersebut Minggu malam (7/5/2023) tepatnya 23.30 Wib kembali ambruk setengah bentangannya. Dan sampai saat ini belum ada informasi adanya korban jiwa.

Waktu disaat pembongkaran sebelum dimulainya pembangunan, pernah terjadi kecelakaan kerja yang memakan korban jiwa. Kecelakaan kerja terindikasi terjadi karena rekanan diduga bekerja tidak sesuai KAK. Kemudian diwaktu pelaksanaan rekanan PT. Maidah Rekayasa diduga tabrak aturan terkait pemakaian material serta bekerja tidak sesuai spesifikasi teknis. (Syamson)

 

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed