Detik Bhayangkara.com, Jepara – Padepokan Sukmo Jati Anak Yatim yang beralamatkan di Desa Lebak, Kecamatan Pakisaji menggelar tasyakuran dengan memotong seekor kambing lokasi di Wisata Bukit yang beralamat di Desa Tanjung,Kecamatan Pakisaji, Kabupaten Jepara, Kamis (8/11/2023 ).
Agus Setyo Muntono atau lebih keren panggilannya Gua Jibril Pemilik Padepokan Sukmo Jati saat ditemui awak media menyampaikan, bahwa tasyakuran hanya sebagai ungkapan rasa syukur terhadap Allah SWT.
“Yang telah memberikan nikmatnya khususnya untuk Padepokan Sukmo Jati yakni berupa nikmat rejeki, nikmat barokah usia, nikmat kesehatan dan sebagainya bagi seluruh keluarga besarnya,” tuturnya.
Tasyakuran ini dihadiri Adhi Supratiwo ( Dewan Redaksi Media Detik Bhayangkara), Gus Jibril beserta istri ( Pemilik Padepokan Sukmo Jati), Imam selaku penanggung jawab tasyakuran, Pengurus Sukmo Jati, serta para santri dan santriwati anak yatim.
Sebelum tasyakuran dimulai, diawali terlebih dulu dengan tahlil di makam ibu mertua Gus Jibril mbah Putri Ngatirah yang tempat makamnya terletak di tengah hutan dengan jalan setapak turun yang licin untuk bisa menuju lokasi.
Gus Jibril menambahkan, agar ke depannya Padepokan Sukmo Jati ini semakin mendapatkan keberkahan.
“Dan rejeki yang barokah dari Allah,” pungkasnya. (ADHI S)
Komentar