Detik Bhayangkara.com, Sumbar – Danrem 032/wbr, Brigjen TNI Rayen obersil beserta Dandim 0311/Pessel dan Danramil 07 Tarusan mengunjungi lokasi yang terdampak banjir di Kampung Tanjung Melayu dan Kampung Lubuk Ganggo, Nagari Duku Utara kec koto IX Tarusan Kabupaten Pesisir Selatan Provinsi Sumbar, Senin (11/3/2024) 09.30 Wib.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Danrem 032/wbr Brigjen TNI Rayen obersil, Kasiter Kasrem 032/wbr, Dandim 0311/Pessel letkol INF Sunardi, Danramil 07 Tarusan kapten INF Abdul Halim, Dan Unit Intel Kodim 0311/Pessel Lettu Inf Rusdi Antoni, Wali nagari duku Utara, Kepala kampung lubuk ganggo, tokoh masyarakat, Babinsa dan masyarakat.
Dalam kesempatannya, Danrem menyampaikan rasa prihatin, duka yang sangat mendalam kepada masyarakat yang terkena terdampak banjir.
Masyarakat Duku Koto XI Tarusan juga menyampaikan keluhannya kepada Danrem bahwa di lokasi yang terdampak banjir tidak ada penerangan, air bersih, sandang, pangan.
Danrem 032/wbr, Brigjen TNI Rayen obersil memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena dampak banjir seperti, Beras, Mie instan, Air mineral, Pakaian bayi, kasur, roti, ikan kering.
Masyarakat juga mengucapkan, ribuan terima kasih kepada bapak danrem 032/wbr
Yang telah memberikan bantuan kepada masyarakat.
“Terutama masyarakat yang paling membutuhkan,” ucapnya. (Syamson)
Komentar