oleh

Inspektorat Kab. Malang, Hanya periksa 70 Desa !!! 308 Desa Lolos karena Terbatasnya Personil Auditor

-daerah-10,132 views

Detik Bhayangkara.com, Kabupaten Malang – Jumlah desa di wilayah Kabupaten Malang sebanyak 378 desa di tambah 12 kelurahan, hal ini perlu mendapat perhatian khusus dalam pemeriksaan ataupun pengawasan dalam penggunaan ADD dan DD di setiap desa dan SKPD, namun karena keterbatasan tim Auditor Inspektorat kab. Malang hanya 57 personil tidak mungkin semua desa di periksa.

Ka. Subag Inspektorat Budi Rahmawan menyebutkan, jumlah Auditor yang di milikinya hanya 57 personil dengan jumlah desa 378 desa tersebut tidak mungkin bisa di audit semua.

“Pemerikasaan dilakukan auditor Inspektorat di TH 2023 sebanyak 70 desa saja, pasalnya keterbatasan personil hanya 57 orang,” ujarnya, Kamis (8/8/2024).

Masih Budi Rahmawan mengungkapkan, terkait temuan di setiap desa oleh tim auditor Inspektorat Kab. Malang, kita melakukan pembinaan, pengarahan.

“Jika dalam penggunaan ADD ataupun DD ternyata ada pelanggaran atas ketidaktahuan atau ada unsur kesengajaan, maka dana tersebut wajib dikembalikan ke kas negara, dan hal ini kita koordinasikan pada Pimpinan Daerah yaitu bapak Bupati Malang,” terangnya.

“Bagi 308 desa yang lolos dari pemeriksaan oleh auditor Inspektorat Kabupaten Malang, kita berharap ada tambahan personil auditor sehingga bisa tercapai semua di 308 desa yang lolos itu bisa di periksa,” ucap Budi Rahmawan.

Kata Budi Rahmawan, penggunaan dana ADD dan DD itu harus memasang Papan nama agar masyarakat tahu penggunaannya, memang itu syaratnya.

Sekdin Inspektorat Kab. Malang, Wahyu Lasiandra saat dihubungi awak media melalui ponselnya terkait informasi pemeriksaan 70 desa oleh Auditor tim Inspektorat menjelaskan, harus kordinasi dengan pimpinan dulu.

Sementara saat di tanya terkait 308 desa yang lolos di audit oleh Inspektorat Kab. Malang, jika ada temuan atau pelanggaran penggunaan dana ADD dan DD bagaimana?.

Sekdin Inspektorat Kab. Malang, Wahyu Lasiandra dihubungi awak media melalui ponselnya terkait informasi pemeriksaan 70 desa oleh Auditor tim Inspektorat menjelaskan, harus koordinasi dengan pimpinan dulu.

Bagi desa di 308 desa yang lolos di audit dalam penggunaan dana ADD dan DD Wahyu Lasiandra menegaskan, pihaknya pasti semua desa akan kita periksa bergiliran.

“Tetapi khusus bagi desa yang ada surat pengaduan masuk akan segera di tindak lanjuti,” tandasnya. ( RZ )

 

 

 

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed