Detik Bhayangkara.com, Boltim – Wakil Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Argo V Sumaiku, melakukan kunjungan kerja dalam rangka usulan Wilayah Pertambangan Rakyat (WPR), bertempat Desa Lanud, Jumat (14/3/2025).
Pada kesempatan itu Wakil Bupati Bolaang Mongondow Timur Argo V Sumaiku, saat dikonfirmasi awal media ini menyampaikan, kegiatan kunjungan kerja Desa Lanud, dalam rangka untuk memenuhi janji politik yaitu membuatkan Wilayah Pertambangan Rakyat (WPR) untuk masyarakat khususnya penambang-penambang dan itu adalah salah satu bukti janji politik.
Tak hanya di Desa Lanud saja namun kata wakil bupati, ada beberapa desa juga yang mempunyai wilayah pertambangan.
“Wilayah titik pertambangan di Boltim cukup banyak, Desa Buyandi Desa Baiy Badaro, Tobongon, dan Buyat dan kami pemerintah akan memperjuangkan untuk menjadi wilayah pertambangan rakyat,” ucapnya.
Selain itu Wakil Bupati bersyukur, Pemerintahan Kabupaten Boltim segera melakukan terobosan awal untuk membuktikan janji politik kita yaitu WPR.
“Dan Alhamdulillah, walaupun baru kurang lebih 15 hari kita dilantik kami langsung tancap gas demi janji politik kita kepada masyarakat,” singkatnya.(FM)
Komentar